Sabtu, 10 Januari 2015

PENGERTIAN SEJARAH PENDIDIKAN ISLAM


Pengertian sejarah secara etimologi yaitu dari bahasa arab “syajara” yang berarti “terjadi”, atau “syajarah” berarti “pohon” atau “syajarah al nasab” yang berarti pohon silsilah.
Dari bahasa latin dan Yunani sejarah beasal dari kata historia, yang berarti orang pandai. Menurut Zuhairini kata sejarah dari bahasa Arab disebut tarikh, secara etimologi berarti ketentuan masa dan perhitungan tahun.
Yang dimaksud ilmu tarikh adalah suatu pengetahuan yang gunanya untuk mengetahui keadaan-keadaan atau kejadian-kejadian yang telah lampau maupun yang sedang terjadi dikalangan umat.
Variabel sejarah ada 3 yaitu peristiwa atau fakta, tersimpan, terjadi dimasa lampau dan adanya efek dimasa sekarang.
Definisi sejarah pendidikan islam adalah kata pendidikan. Pendidikan dalam arti luas adalah bimbingan yang dilakukan oleh seseorang terhadap dirinya sendiri, seseorang terhadap orang lain atau oleh lingkungan terhadap seseorang. Pendidikan dalam arti sempit adalah bimbingan yang dilakukan seseorang yang kemudian disebut pendidik, terhadap orang lain yang kemudian disebut peseta didik.
Sejarah pendidikan islam adalah proses pewarisan dan pengembangan budaya umat manusia dibawah sinar bimbingan ajaran islam, yaitu yang bersumber dan berpedomankan ajaran islam.
OBJEK DAN METODE MEMPELAJARI SEJARAH PENDIDIKAN ISLAM
1.     Objek Sejarah Pendidikan Islam
Objek sejarah pendidkan islam adalah fakta tentang tujuan pendidikan, materi pendidikan, metode pendidikan, pendidik, peserta didik, media pendidikan, evaluasi, lembaga pendidikan dan lingkungan pendidikan sejak proses pendidikan yang diselengggarakan  oleh nabi Muhammad Saw.
2.    Metode Mempelajari Sejarah Pendidikan Islam
Metode mempelajari sejarah pendidikan islam ada 2 yaitu metode deskriptif, komparatif, analisis sintesis.
Metode deskriptif dirancang untuk mengumpulkan informasi tentang keadaan-keadaan nyata yang ditujukan untuk menggambarkan sifat suatu keadaan dan memeriksa sebab-sebab dari suatu gejala tertentu dan hanya mengukur apa adanya.
Tujuan metode deskriptif adalah untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta , sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki.
Metode komparatif untuk mengidentifikasi atau membedakan fakta yang satu dengan fakta yang lain, berusaha mengidentifikasi hubungan sebab akibat, dan membedakannya antara fakta yang satu dengan fakta yang lain dan kemudian berusaha mengobservasi pengaruh atau akibatnya terhadap atau beberapa fakta selanjutnya.
Metode analisis berarti cara untuk mengidentifikasi, memisahkan dan membedakan komponen-komponen atau elemen-elemen suatu fakta, konsep, pendapat, asumsi, hipotesa, atau kesimpulan, dan memeriksa setiap komponen tersebut untuk melihat ada tidaknya kontradiksi.
KEGUNAAN SEJARAH PENDIDIKAN ISLAM
Sejarah pendidikan islam memiliki kegunaan sebagai faktor keteladanan. Dengan mempelajari sejarah pendidikan islam , umat islam dapat meneladani proses pendidikan semenjak zaman kerasulan Muhammad Saw, zaman Khulafaur Rasyidin, zaman ulama-ulama besar dan para pemuka pendidikan islam.
Kegunaan studi sejarah pendidikan islam itu adlah untuk :
1.     Mengetahui dan memahami pertumbuhan dan perkembangan pendidikan islam sejak zaman lahirnya sampai masa sekarang
2.    Mengambil manfaat dari proses pendidikan islam, guna memecahkan prblematika pendidikan islam pada masa kini
3.    Memilki sikap positif terhadap perubahan-perubahan dan pembaharuan-pemabaharuan sistem pendidikan islam
PERIODISASI SEJARAH PENDIDIKAN ISLAM
Periodisasi pendidikan islam dibagi menjadi 5 periode, yaitu:
1.     Periode pembinaan pendidikan islam, yang berlangsung pada zaman nabi Muhammad Saw
2.    Periode pertumbuhan pendidikan islam, yang berlangsung sejak nabi Muhammad Saw wafat sampai akhir bani Umayyah, yang diwarnai dengan berkembangnya ilmu-ilmu haliyah
3.    Periode kejayaan pendidikan islam, yang berlangsung sejak permulaan daulah Abbasiyah sampai dengan jatuhnya Baghdad, yang diwarnai oleh berkembangnya ilmu aqliyah dan timbulnya madrasah, serta memuncaknya perkembangan kebudayaan islam.
4.    Periode kemunduran pendidikan islam, yaitu sejak jatuhnya Baghdad sampai jatuhnya Mesir ketangan Napoleon, yang ditandai dengan runtuhnya sendi kebudayaan islam dan berpindah pusat pengembangan kebudayaan ke dunia barat
5.    Periode pembaharuan pendidikan islam, yang berlangsung sejak penduduk Mesir oleh Napoleon sampai masa kini, yang ditandai dengan gejala kebangkitan kembali umat dan kebudayaan islam.
Apabila periodisasi sejarah pendidikan islam di Indonesia didasarkan pada periodisasi sejarah islam di Indonesia, maka dapat dirumuskan sebagai berikut:
1.     Pendidikan islam di Indonesia pada awalnya masuknya islam ke Indonesia
2.    Pendidikan islam di Indonesia pada masa pengembangan islam di Indonesia
3.    Pendidikan islam di Indonesia pada masa berdirinya kerajaan-kerajaan islam
4.    Pendidikan islam di Indonesia pada masa penjajahan Portugis, Belanda dan Jepang
5.    Pendidikan islam di Indonesia pada masa kemerdekaan
6.    Pendidikan islam di Indonesia pada masa pengembangan
Pendidikan islam di Indonesia pada masa reformasi